Bagi pemburu beasiswa, LPDP menjadi salah satu beasiswa yang ditunggu setiap tahunnya. Beasiswa yang diadakan oleh Kementrian Keuangan dibuka dua kali dalam satu tahun. Untuk tahun 2022 seleksi tahap 1 akan diumumkan tanggal 4 Juli 2022. Sedangkan untuk pembukaan tahap 2 dilaksanakan pada tanggal 4 Juli hingga 5 Agustus 2022.
Perlu diketahui bahwa Beasiswa LPDP diberikan bagi yang ingin melanjutkan pendidikan S2 dan S3. Sesuai ketentuan dalam laman resmi lpdp.kemenkeu.go.id beasiswa LPDP dibagi atas beberapa kategori yaitu:
- General Scholarship 2022
- Beasiswa Reguler 2022
- Beasiswa Perguruan Tinggi Utama Dunia (PTUD) 2022
- Targeted Scholarship 2022
- Beasiswa PNS, TNI, dan Polri 2022
- Beasiswa Kewirausahaan 2022
- Affirmative Scholarship 2022
- Beasiswa Penyandang Disabilitas 2022
- Beasiswa Putra Putri Papua 2022
- Beasiswa Pra Sejahtera 2022
- Beasiswa Daerah Afirmasi 2022
Kategori tersebut perlu memperhatikan jadwal pelaksanaan beasiswa LPDP tahap II yaitu dapat dilihat sesuai timeline berikut
- Pendaftaran: 4 Juli- 5 Agustus 2022
- Seleksi Administrasi: 8 Agustus – 19 Agustus 2022
- Seleksi bakat skolastik: 29 Agustus – 10 September 2022
- Seleksi substansi: 26 September – 4 November 2022.
Sesuai timeline beasiswa tahap II tersebut, seleksi diberlakukan untuk perkuliahan paling cepat pada bulan Januari 2023. Sementara untuk cara mendaftar beasiswa LPDP tahap II ada beberapa cara diantaranya:
- Peserta dapat mendaftar secara online pada situs https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id
- Peserta melengkapi dan mengunggah semua dokumen yang dipersyaratkan pada aplikasi pendaftaran.
- Pastikan melakukan submit aplikasi pendaftaran untuk mendapatkan kode registrasi/pendaftaran.
- Pastikan dokumen-dokumen pendukung seperti Surat Rekomendasi, Surat Keterangan atau yang sejenis dibuat/diterbitkan pada tahun 2022 (informasi detail terkait dokumen dapat dilihat pada booklet atau buku panduan masing-masing program).
Adanya beasiswa ini diharapkan mampu memberikan peluang bagi mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan pada jenjang S2 atau S3 sehingga pendidikan di Indonesia semakin maju dan terdepan.
Sumber: Kementerian Keuangan
Admin
Terimakasih